Laga semifinal Piala AFF leg kedua Vietnam lawan Indonesia, Rabu (7/12) lalu, masih mengundang pertanyaan atas suatu kejadian di mana pinalti Indonesia dibatalkan oleh wasit asal China.
Tepat pada babak kedua perpanjangan waktu pada laga yang digelar di Stadion My Dinh Hanoi, pemain Indonesia Rizky Pora dilanggar oleh dua pemain Vietnam bek Tran Dingh Dong dan kiper Que Ngoc Hai (posisi aslinya adalah bek tengah tetapi terpaksa menjadi kiper) di kotak penalti.
Dalam kejadian itu Rizky Pora tampak merangsek sendirian menuju kotak pinalti lalu mendapat dorongan dari Tran Dingh Ding dan terjatuh bersama kiper Que Ngoc Hai sebelum kemudian wasit Fu Ming (China) menunjuk titik putih.
Lalu, wasit menghampiri asisten wasit dan hukuman pinalti pun dibatalkan. Nah, apakah sebenarnya yang terjadi ?
Steve Darby (mantan pelatih Timnas Thailand dan Laos) mencoba untuk menyampaikan analisis terhadap kejadian membingungkan itu.
Steve menganalisis hakim garis melihat Rizky Pora memberikan dorongan atau menabrak Que Ngoc Hai hingga terjatuh.
Memang terlihat saat itu Rizky menabrak Que Ngoc Hai. Namun, itu karena pengaruh dari dorongan Tran Dingh Dong. Dan sampai saat ini keputusan wasit membatalkan pinalti Indonesia masih menjadi kontroversi.
Berikut beberapa moment kejadian tersebut, seperti dilansir Brilio.net
1. Ini sesaat sebelum Tran Dingh Dong memberikan dorongan kepada Rizky Pora.
2. Rizky Pora tampak menabrak kiper Vietnam, Que Ngoc Hai.
3. Keputusan wasit kontroversial lantaran Rizky Pora menabrak Que Ngoc Hai akibat dorongan dari pemain Vietnam, Tran Dingh Dong.
4. Hakim garis menganggap Rizky Pora sengaja menabrak kiper Vietnam.
loading...
Silahkan Lihat Videonya Di bawah:
loading...